Artikel
KEGIATAN RUWAHAN DESA TIREMAN 2025
Ruwahan merupakan kegiatan adat yang diadakan oleh masyarakat Jawa sekitar sebulan atau sebelum memulai ibadah puasa pada bulan Ramadhan. Tradisi ini dilakukan pada bulan sya’ban yang memiliki tujuan utama untuk menyampaikan do’a kepada para leluhur yang telah meninggal dunia.
Di Desa Tireman Kecamatan Rembang Kabupaten Rembang, Ruwahan dilaksanakan sesuai dengan tradisi tahun-tahun sebelumnya mengadakan :
- Khataman Al Qur’an, yang dilaksanakan hari Minggu, 23 Februari 2025 di Masjid Al Huda, yang diikuti seluruh warga desa.
- Kerjabakti, dilaksanakan dimakam umum di 2 RW.
Rw. 01, kerjabakti pada hari Minggu, 23 Februari 2025.
Rw. 02, kerjabakti pada hari Selasa, 27 Februari 2025.
- Kegiatan kirim do’a, yang mana setiap rumah membawa nasi bungkus beserta lauk dan jajanan didalamnya yang dibawa ke Masjid Al Huda untuk warga RW. 01 dan untuk warga RW. 02 di bawa ke Mushola Shirojul Huda untuk dikumpulkan dan seluruh warga yang hadir berdoa bersama. Setelah Mbah Modin selaku pemuka agama memimpin doa dan tahlil, masi bungkusan tadi dibagi lagi ke semua warga dan pulang dengan tertib.
- 01 dilaksanakan Hari Sabtu, 22 Februari 2025
- 02 dilaksanakan Hari Senin, 24 Februari 2025
- Pengumpulan Infaq, yang mana hasilnya di gunakan untuk Pembangunan Sarana Prasarana Makam dan Pembangunan tempat wudhu Masjid Al Huda.
Seluruh warga berharap dengan doa yang dipanjatkan semoga arwah para leluhur dapat diampuni semua dosa-dosanya dan juga warga nantinya dalam menjalankan ibadah puasa dapat menjalankan sebaik-baiknya.
Semoga dalam menjalankan ibadah puasa di tahun 2025 ini kita diberikan Berkah dan Nikmat dalam menjalankannya. Dan diberi kemenangan di hari Idul Fitri nanti.